Sabtu, 26 Juni 2010

Bahtsul Masail 17 (Hati-hati Menamakan Anak Kita)

Hati-hati Menamakan Anak Kita

Tanya:

Jika kita namakan anak kita dengan nama kebesaran Allah dan ditambah pada permulaannya dengan nama MUHAMMAD, contohnya MUHAMMAD QUYYUM. Ada pendapat mengatakan tidak boleh sebab mesti didahului dengan ABDUL, Dasar jelaskan. Terima Kasih

Jawab:

Orang tua hendaklah berhati-hati dalam memberikan nama-nama anak, agar tidak memasukkan kita ke dalam kemusyrikan kepada Allah SWT. Kita juga tidak boleh memberikan nama kepada diri dan anak-anak kita dengan nama-nama Allah seperti Ahad, Ash Shamad, Ar Razaq dan lain-lain. Jika ingin menggunakan nama-nama Allah sebagai nama kita, tambahlah kata Abdul (hamba) bukan Muhammad (insan mulia). Jika Qayyum (berkuasa) tambahlah Abdul Qayyum (hamba Allah yang Berkuasa) bukan Muhammad Qayyum (insan yang terpuji yang berkuasa).

Begitu juga kita tidak boleh memberi nama untuk anak-anak dengan nama-nama surat dalam Al Quran seperti Thaha dan Yasin. Menurut Imam Malik bahwa nama tersebut makruh dipakai untuk nama anak-anak kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar